Rabu, 18 Januari 2017

[PROFILE] Takeru Sato Si Karismatik dari Semua Genre (Part 1)





PROFIL
======================
Nama : 佐藤健 (さとう たける)
Nama (romaji) : Sato Takeru
TTL: Iwatsuki, Saitama, Japan, 21 Maret 1989
Tinggi : 171cm
Bintang : Aries
Golongan dara : A
Agency : Amuse
List Dorama dan Movie : Via My Drama List

Takeru sato, aktor jepang yang akhirnya mengambil hati saya sejak pertama kali kenal  dalam Dorama Bloody Monday (2008) sebagai Kujo Otoya atau  teman dari  Takagi Fujimaru ( Miura Haruma).

Awalnya, dulu ketika masih lugu (saat dimana saya  hanya suka terhadap makhluk tampan ), Bagi saya Takeru Sato hanyalah aktor dengan acting yang bagus, aktingnya yang saat itu menjadi seorang cucu dari penjabat, sekaligus bocah   pintar teman  Takagi Fujimaru yang tampan, membuat saya mulai kepo dengan Mas Takeru ini. 
Akhirnya mulai saat itu, setiap kali Dorama ataupun Film yang didalamnya mengandung Takeru Sato, saya dengan semangat mendownload dan melihatnya. Hingga tanpa sadar hampir seluruh Dorama dan Film Abang Sato yang tayang hingga artikel ini dibuat (Januari 2017) sudah tamat saya lihat, termasuk Dorama dan Film sebelum Bloody Monday  season 1 (2008) tayang.


Dan dengan bekal melihat hampir seluruh Dorama dan Film abang Takeru Sato ini. Akhirnya saya mengambil kesimpulan kalau Takeru Sato adalah aktor berkarisma yang selalu cocok dengan genre apapun. 
Jika terkadang ketika saya melihat para aktor Korea biasanya bermain dalam sebuah film atau drama dengan karakter yang sudah mereka bangun, abang Takeru ini beda. Dia mampu jadi apa aja, siapa saja, dan tentu aktingnya tetep berstandart tinggi.
Contohnya saja,  saya akhirnya jatuh hati lagi dengan Takeru Sato saat melihat aktingnya dalam film The Liar And His Lover sebagai Ogasawara Aki. Saya sebagai penonton merasa bahwa Takeru Sato sangat cocok dengan peran dingin, jenius dalam bidang musik, namun ada manis manisnya gitu. Sehingga dengan tidak sengaja, sekali lagi saya jatuh cinta dengan Takeru Sato yang menjelma sebagai Aki.



Tidak hanya disitu, dalam Film yang lumayan paling baru If Cats Disappeared From the World (Mei 2016), saya kembali jatuh hati dengan Mas Takero Sato, dalam film dengan banyak sekali pesan moral ini sekali lagi karisma dari Takeru Sato yang berperan dengan dua karakter berbeda membuat saya semakin suka dengan Onii Chan satu ini. Walaupun hingga akhir saya ngak hafal atau mungkin ngak nyadar nama Cast Takeru , tapi fakta bahwa dia ciamik memerankan post man dan devil sekali lagi membuat saya mengakui keahliannya dalam berakting.      

Namun jika kita bicara mengenai Takeru Sato, mungkin tidak akan lengkap kalau tidak bicara masalah Film Takeru  yang paling terkenal, apa lagi kalau bukan Trilogi Rurouni Kenshin, Film dengan pertarungan penuh aksi, dan efek CG yang WOW ini  membuat nama Takeru Sato yang emang udah melambung jadi makin melambung, gimana enggak ?, dalam film ini abang Taekru Sato melakukan adegan seperti berjalan diatap, pertarungan dan banyak adegan action lain tanpa bantuan mas mas stuntman

Rurouni Kenshin emang film yang bagus banget, karena  film ini menelan biaya yang  ngak sedikit, kru yang berjumlah lebih dari 100,dengan kostum yang berjumlah setidaknya 800 kostum, dan lokasi suting yang terdiri dari 30an lokasi, ditambah ada mas Takeru Sato membuat saya jatuh cinta dengan Film ini. 
  
Dan dari tiga film dengan genre yang berbeda diatas, dapat saya simpulkan bahwa Takeru Sato adalah aktor yang bisa mengeluarkan semua karismanya disemua cast yang ia perankan, Ia Bisa mengeluarkan karisma imut, kikuk, dingin, keren, baik, jahat, kocak dan banyak lagi. Karena itu ngak berlebihan jika saya sebut Takeru Sato sebagai sikarismatik dari semua genre. 

 Sebenarnya masih banyak sekali, karisma dari Takeru Sato yang ingin saya bahas, namun jika saya bahas dalam satu postingan mungkin akan sangat panjang, Jadi untuk postingan mengenai karisma Takeru Sato di film dan Dorama lainnya (Bakumam, Bitter Blod, Q10, Tonbi, dan Tenno No Ryoriban  ), akan dilanjutin di part 2. setelah saya selesai melihat The Liar And His Lover untuk ke lima kalinya setelah tau bahwa film ini akan diremake menjadi drama Korea. T^T. Selain itu untuk Fakta dan berbagai hal mengenai Takeru Sato akan di post juga di part 2. ^^





7 komentar:
Write komentar
  1. Saya mencari film-film Takeru Sato yg berjudul nanimo dan tombi ,
    Saya jatuh hati PD acting nya Sato diawali PD film-film Rurouni Kenshin

    BalasHapus
    Balasan
    1. mungkin maksud anda tonbi ( dorama). jika memang benar tonbo. ini link untuk anda bisa download koleksidramasia.blogspot.com/2015/08/tonbi-j-drama-2015-complete.html
      semoga bisa memambantu.

      Hapus
    2. Iya film tonbi ---- Adian addic ,
      Makasih, saya Cb link nya,

      Hoohooooo maakasih

      Hapus
    3. sama sama. senang bisa membantu

      Hapus
  2. butuh bantuan kk,, link buat download drama movie n varietyshow di jepang apa y kk?

    BalasHapus
  3. butuh bantuan kk,, link buat download drama movie n varietyshow di jepang apa y kk?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Link donload dorama/film jepang bisa coba di www.dramaserial.xyz ato di www.dramacool.movie,
      Utk link variety show coba di www.bilibili.com, utk donload file yg ad di bilibili,instal app xmlbar yaa...

      Hapus

Jika Chingu menyukai artikel ini, silahkan isikan komentar, kritik, dan saran yang akan sangat membantu bagi Assian Addict blog ^^